GERAKAN OBSERVASI AMFIBI REPTIL KITA (GO-ARK)

GO-ARK atau Gerakan Observasi Amfibi Reptil Kita adalah sebuah kegiatan citizen science atau sains khalayak yang mengajak masyarakat umum untuk ikut serta dalam mengumpulkan informasi keberadaan amfibi dan reptil yang ada di Indonesia. Program ini digagas pada tahun 2017 oleh Fakultas Kehutanan IPB dan Perhimpunan Herpetologi Indonesia. Diketuai oleh Mirza D. Kusrini dari Fakultas Kehutanan IPB, program ini diawali dari proyek Amfibi Reptil Kita (ARK) yang didanai oleh National Geographic Foundation dengan judul kegiatan “Java-Bali Herp CARE (Conservation, Awareness and Research) Initiatives”. Kegiatan ini kemudian diterjemahkan dalam bentuk kegiatan Amfibi Reptil Kita (ARK) yang berisi pelatihan herpetologist muda, penyadartahuan masalah konservasi amfibi dan reptil di Indonesia melalui Festival ARK di 3 kota dan kegiatan herpblitz yang diberi nama GO-ARK. Tujuan dari GO-ARK ini adalah untuk mengumpulkan data distribusi amfibi dan reptil di Indonesia yang akan digunakan untuk pengembangan Atlas Amfibi dan Reptil Indonesia. Program tahun pertama dipilih Jawa dan Bali sebagai upaya utama, karena pentingnya Jawa dan Bali untuk Indonesia dalam hal politik, ekonomi dan konservasi.

Walaupun kegiatan GO-ARK hanya dilakukan sekali dalam setiap tahun, setiap orang bisa menjadi anggota di Proyek Amfibi Reptil Kita di iNaturalist dan memasukkan data sewaktu-waktu. Pelaporan penemuan amfibi dan reptil pada GO-ARK menggunakan aplikasi iNaturalist, sebuah aplikasi yang menghubungkan berbagai orang dalam jaringan sosial online untuk berbagi informasi keanekaragaman hayati dan membantu belajar tentang alam. Aplikasi ini juga merupakan sistem identifikasi spesies berdasarkan sumberdaya kerumunan (crowdsource) dan alat untuk mencatat penyebaran organisme di satu tempat. Amfibi Reptil Kita merupakan satu dari banyak proyek citizen science di berbagai belahan dunia yang menggunakan aplikasi iNaturalist untuk mengumpulkan data (https://www.inaturalist.org/projects/amfibi-reptil-kita-ark). Silahkan lihat poster ini (disini) dan juga video di bawah (https://www.youtube.com/watch?v=vaY_QnV6Kt0) untuk mengetahui proses pengisian data secara sederhana.

This entry was posted in GO-ARK and tagged , , , , , . Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *